Fakta Yang Harus Diketahui Orang Tua Dalam Mendidik Anak

Faktaanak.com - Anak merupakan seorang berjenis lelaki atau perempuan yang belum dewasa ataupun belum mengalami masa pubertas. Anak adalah keturunan kedua, kebalikan dari orang tua, dan orang dewasa adalah anak daripada orang tua mereka. Anak dilahirkan kedunia sebagai wujud anugerah dari Tuhan kepada orang tuanya. Menurut pandangan psikologi, anak adalah sebuah periode perkembangan yang merentang dari masa bayi hingga usia lima atau enam tahun, periode perkembangan ini biasanya disebut dengan periode prasekolah, kemudian berkembang dan menjadi setara dengan tahun sekolah dasar.


Anak Mempunyai Insting yang Kuat

Bila umur seorang anak belum mencapai sepuluh tahun keatas, kepalanya sangat mudah merekam apapun yang terjadi di sekelilingnya, baik itu yang diajarkan maupun tidak, yang jelas ingatannya sangat kuat. Apalagi seorang anak yang baru berusia satu sampai lima tahun ke atas, ingatannya akan mengulang segala apapun yang ia temui didunia, memori kepala mereka akan menghafalnya, bahkan akan tersimpan sampai bertahun-tahun. Meskipun anak mempunyai ingatan yang kuat, namun anak mempunyai hati dan jantung yang lemah. Jantung seorang anak masih lemah, karena ia belum merasakan hal-hal berat didunia, ia baru saja mengetahui sedikit dari sebagian gejolak dunia.

Pembentukan Karakter

Penguasaan diri atau pembentukan pribadi/karakter seorang anak sangat erat dengan orang tua, dimana karakter seorang anak merupakan cerminan dari didikan orang tuanya. Mendidik tidak sekedar transfer of knowledge, tetapi juga transfer of values. Mendidik yaitu membawa/mengajari penyesuaian diri seorang anak menemui karakternya menuju tahap pertumbuhan. 

Dari sekian banyak cara yang dilakukan oleh orang tua dalam mendidik anaknya, berikut ada dua hal yang harus di hindari oleh orang tua kepada si anak, agar anak tidak merasakan beban sebelum waktunya;

1. Jangan Biarkan Anak Tanpa Perhatian Orang Tua


Orang tua adalah sosok pelindung bagi seorang anak. Dengan orang tua juga, seorang anak akan merasakan adanya kekuatan untuk terus tumbuh dan berkembang. Biasanya seorang anak ingin banyak perhatian untuknya, dan dari sekian banyaknya perhatian, yang paling terpenting adalah perhatian dari orang tuanya. Dengan adanya perhatian dari orang tua, seorang anak akan jauh dari rasa minder yang mengepung dirinya. 
Selain itu, karakter seorang anak juga semakin hari akan semakin terbentuk menjadi lebih baik seperti yang diharapkan. Tetapi jangan berlebihan juga, sebab nanti justru akan membuat anak manja dan tidak bisa mandiri, jadi berikan perhatian berdasarkan penyesuaian.

2. Jangan Sampai Anak Mengetahui Hubungan Orang Tuanya yang Sedang Tidak Baik


Sebagai manusia yang tidak luput dari salah, hal ini memang tidak bisa ditepiskan oleh semua orang. Hubungan memang tidak selalu berjalan mulus, akan ada ujian didalamnya. Meski begitu sekalipun, kita sebagai orang tua pandai-pandailah menyelesaikan segala persoalan, jangan biarkan anak kita tahu bahwa kita sedang bertengkar. Karena, bila seorang anak mengetahui orang tuanya sedang bertengkar, ia juga akan terus memikirkan persoalan tersebut, bagaimana bisa terjadi? Siapa yang salah? Aku harus bagaimana? Aku harus ikut siapa? Pertanyaan-pertanyaan itu akan melekat dikepalanya, sedangkan jika disuruh memilih, seorang anak tidak akan bisa menentukan ikut ibu atau ayahnya, sebab ia membutuhkan keduanya. Untuk itu jangan biarkan seorang anak menjadi korban akibat pertengkaran orang tua.

Mendidik dengan Benar

Kedua hal itu harus benar-benar diketahui oleh orang tua. Jika seorang anak sudah merasakan kedua hal yang seharusnya tidak dirasakannya, maka jantung dan pikiran anak akan tertekan, menjadi beban dipikirannya. Lama-kelamaan jika pikiran tersebut menumpuk, ia akan merasakan beban yang sangat berat, beban hidup yang seharusnya tidak dirasakan dulu sebelum ia dewasa nanti. Sehingga akan ada karakter-karakternya yang tidak kita inginkan malah membentuk menjadi kepribadiannya. Oleh karena itu, didiklah anak dengan baik dan benar, agar kelak ia menjadi penerus bangsa yang berakhlak dan profesional. 

Demikianlah tulisan Fakta Yang Harus Diketahui Orang Tua Dalam Mendidik Anak yang saya buat, mohon maaf jika ada kesalahan dan terdapat kata-kata yang kurang berkenan di hati pembaca semoga tulisan ini dapat memberikan manfaat dan kebaikan bagi para pembaca. Penulis dalam artikel ini adalah Mahmudiah. Trimakasih.

Belum ada Komentar untuk "Fakta Yang Harus Diketahui Orang Tua Dalam Mendidik Anak"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel